Polres Sumbawa Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Rinjani 2024

    Polres Sumbawa Laksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja Rinjani 2024

    Sumbawa NTB - Kapolres Sumbawa Polda NTB AKBP Bagus Nyoman Gede Junaedi SH., S.IK, M.AP., memimpin langsung apel gelar pasukan dalam rangka mengamankan Pilkada Serentak Tahun 2024 yang dilaksanakan di lapangan Wicaksana Laghawa Polres Sumbawa, Jumat (23/08/24) pagi.

    Apel gelar pasukan tersebut turut dihadiri oleh jajaran Forkopimda Kabupaten Sumbawa, KPU, Bawaslu, PJU Polres dan Kapolsek jajaran, serta diikuti oleh peserta apel yang terdiri dari Pasukan TNI-Polri, Pol PP, Dishub, BPBD, Damkar dan juga Senkom.

    Dalam amanatnya, Kapolres Sumbawa mengatakan apel gelar pasukan Operasi Mantap Praja Rinjani 2024 digelar secara serentak di seluruh indonesia.

    "Apel gelar pasukan ini merupakan bentuk pengecekan akhir dari kesiapan personel maupun sarpras pada operasi mantap praja rinjani-2024, sehingga pada tahapan pilkada serentak tahun 2024 ini diharapkan dapat terselenggara dengan aman, lancar dan damai." ungkap Kapolres.

    Lebih lanjut Kapolres, bahwa melihat pentingnya hal tersebut, maka seluruh komponen tentunya harus berpartisipasi penuh guna mensukseskan pilkada serentak 2024. Terlebih lagi, pilkada serentak 2024 memiliki kompleksitas tersendiri karena dilaksanakan secara serentak dengan rentang waktu yang berdekatan, wilayah yang luas, geografis yang beragam, serta melibatkan jumlah pemilih yang sangat besar.

    "Oleh sebab itu, guna mengamankan pilkada serentak 2024 maka institusi polri dalam hal ini yang didukung penuh instansi terkait dan mitra kamtibmas lainnya menggelar operasi mantap praja rinjani-2024." ungkapnya.

    Kapolres mengatakan bahwa Operasi ini dilaksanakan selama 131 hari guna mengamankan seluruh rangkaian tahapan pilkada serentak tahun 2024.

    AKBP Bagus juga turut mengajak seluruh laposan masyarakat agar senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, ikut berpartisipasi dalam menjaga stabilitas kamtibmas pada pilkada serentak 2024,

    Selain itu, dirinya turut mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya dan menyampaikan selamat bertugas kepada seluruh personel yang terlibat. Mari bersama-sama kita amankan pilkada serentak 2024, demi mewujudkan visi indonesia emas 2045 yang kita cita-citakan bersama.

    "Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa, senantiasa memberikan perlindungan, kekuatan, serta keselamatan kepada kita, dalam memberikan pengabdian terbaik kepada masyarakat, bangsa, dan negara." pungkas Kapolres. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Sebulan Jadi Buronan Tim Puma Ringkus Pelaku...

    Artikel Berikutnya

    Jelang Pilkada Serentak, Jajaran Polsek...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Banjir Melanda Desa Labuhan Jambu, Bhabinkamtibmas Lakukan Patroli Dan Himbau Warga
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami